Cara jualan pulsa melalui HP Android tentunya lebih mudah dan menguntungkan yang dapat diterapkan oleh para pemula. Sekarang ini keberadaan pulsa menjadi salah satu kebutuhan yang sangat vital untuk memenuhi kehidupan sehari-hari.
Pulsa dapat digunakan dalam berbagai hal khususnya alat utama dalam menjalin komunikasi seperti hanya melakukan panggilan ataupun berkirim pesan. Namun perlu dipahami bahwasanya dalam berjualan pulsa tidak harus memiliki kios karena cukup menggunakan perangkat Android yang dimiliki oleh pengguna.
Sekarang ini hampir semua orang sudah bisa menjalankan jualan pulsa tanpa harus memiliki toko offline terlebih dahulu. Dengan bermodalkan smartphone Android murah meriah saja sudah bisa menghasilkan keuntungan yang cukup banyak dengan memulai bisnis jualan pulsa di rumah.
Cara Jualan Pulsa Melalui HP Android
- Membuat Akun di Marketplace
Apabila sudah mempunyai HP Android tentunya sekarang ini langkah yang perlu dilakukan dengan membuat akun di marketplace. Hal ini dikarenakan biasanya untuk penggunaan marketplace ini mempunyai harga penjualan pulsa yang lebih bersaing.
Seperti halnya aplikasi Bukalapak yang menjadi salah satu marketplace dengan penawaran harga jual pulsa yang dapat dikatakan lebih murah dibandingkan dengan harga di pasaran. Pastikan untuk tidak lupa membandingkan harga pulsa dari satu marketplace serta jenis marketplace lainnya.
- Melakukan Riset
Pada langkah berikutnya ini pastikan telah melakukan riset terlebih dahulu ketika ingin memulai untuk berjualan pulsa melalui perangkat Android. Dalam hal ini untuk melakukan riset harga di pasaran sesuai harga rata-rata dari bursa yang telah dijual.
Supaya nantinya dalam menjalankan jualan pulsa ini menawarkan harga yang tidak begitu mahal dan bisa melakukan riset target jualan nantinya. Apakah untuk pembeli lebih banyak di kalangan mahasiswa, kantoran, ibu-ibu, ataupun justru anak-anak sekolah.
- Mengoptimalkan Promo yang Ditawarkan Marketplace
Setiap ingin memulai jualan pulsa menggunakan perangkat Android tentunya juga harus mengetahui jika marketplace sudah banyak yang menawarkan promo menarik. Salah satunya dengan penawaran dari promo untuk melakukan pembelian pulsa ataupun paket data yang pastinya akan jauh lebih murah dibandingkan dengan harga di pasaran.
Jika ingin memulai bisnis untuk jualan pulsa dengan menggunakan perangkat Android tentunya tidak perlu khawatir karena bisa menggunakan beberapa promo yang ditawarkan. Hal ini sangat menguntungkan karena jualan tersebut akan lebih menguntungkan karena tidak harus menaikkan harga pulsa secara besar-besaran.
- Menggunakan Dua Ponsel Berbeda
Perlu diingat bahwasanya disarankan dalam memulai bisnis untuk jualan pulsa melalui perangkat Android sebaiknya sudah memiliki dua ponsel yang berbeda. Pada penggunaannya sendiri untuk satu ponsel bisa digunakan sebagai perangkat menjalin komunikasi secara pribadi dan satunya lagi dikhususkan untuk menjalankan jualan pulsa secara online.
Hal ini berfungsi guna menjaga supaya urusan pribadi tidak akan tercampur dengan adanya urusan jual beli pulsa tersebut. Sehingga nantinya juga bisa mencegah adanya orderan pembelian pulsa yang terbengkalai karena adanya campuran dengan urusan secara pribadi.
- Menentukan Modal Awal
Perlu diperhatikan bahwasanya dalam memulai sebuah bisnis khususnya jualan pulsa melalui perangkat Android tentunya juga terdapat modal awal yang dibutuhkan. Sehingga sediakan modal awal sebelum nantinya memulai untuk berjualan pulsa menggunakan ponsel.
Uang modal awal dalam berjualan pulsa ini tentunya tidak boleh untuk digunakan untuk keperluan lainnya. Sehingga harus selalu siap untuk memulai berjualan meskipun memang sudah memasuki tanggal tua yang nantinya akan menjadikan bisnis jualan pulsa ini akan selalu berjalan dengan lancar.